Bibit Weekly Newsletter 5 April 2021: Porto Masih Merah? Tetap Fokus Jangka Panjang

unsplash-image--98jVaVuGv0.jpg

Halo Sobit,

Penurunan pasar saham Indonesia terulang kembali di minggu lalu sebesar 3% dari harga 6.205 di 29 Maret ke harga 6.011 di 1 April. Pemicunya masih sama yaitu yield obligasi pemerintah AS tenor 10 tahun yang naik ke level 1,74%:

sumber: bloomberg.com

sumber: bloomberg.com

Disisi lain, ada berita positif selama libur panjang. Jumlah pekerja Amerika bertambah 916.000 di bulan Maret (lebih besar dari prediksi ekonom Amerika sebesar 675.000), tingkat pengangguran berada di level 6% yang terendah selama pandemi, dan Joe Biden mengumumkan mega proyek infrastruktur Amerika senilai US$ 2 triliun dengan durasi 8 tahun. 

Salah satu nilai proyeknya sebesar US$ 621 miliar untuk pembangunan jalan raya, bandara, dan pengembangan kendaraan listrik yang bertujuan untuk meningkatkan lapangan pekerjaan. 

Disclaimer: informasi di atas berpotensi pada kinerja reksa dana saham  dan reksa dana obligasi. Tetap fokus pada tujuan keuangan jangka panjang 


Kabar Indonesia

  • Menteri Perdagangan sepakat memperkuat hubungan dagang dengan China senilai US$ 1,38 miliar dalam produk sarang burung walet dan furnitur

  • Kementerian Keuangan memutuskan insentif PPnBM untuk mobil berkapasitas 1.500 cc hingga 2.500 cc. Tujuannya untuk mendorong konsumsi masyarakat dan pemulihan sektor otomotif

  • Berdasarkan Our World in Data, vaksinasi sudah disuntikkan sebanyak 12,29 juta dosis hingga 2 April 2021 dengan fungsi membentuk kekebalan tubuh agar melawan virus corona. 

  • Sabtu 3 April 2021, Dinas Sosial DKI Jakarta mengumumkan dana Bantuan Sosial Tunai senilai Rp 300 ribu dapat dicairkan melalui ATM Bank DKI

Notes: mengutip Kelas Bibit 23 Maret 2021, ternyata yang turun masih bisa naik kembali seperti crash di 2008. Selama negara tersebut masih ada, dikelola dengan baik, dan potensi pertumbuhan jelas.

Tentunya, kelas bibit diadakan kembali untuk menambah pengetahuan kamu dengan mendaftar di link ini.

Untitled-1-03.png

Tips Investasi Reksa Dana

Dalam jangka pendek, harga reksa dana bisa turun mengikuti kondisi ekonomi terkini. Namun secara historis pasar modal mengalami tren kenaikan. Tetap sabar dan fokus pada tujuan investasi jangka panjang

Untitled-1-04+(6).png

Notes: “The stock market is a device for transferring money from the impatient to the patient” - Warren Buffet