Kursus Online Murah Kok! Nabung Rutin di Bibit Buat Upgrade Skill Kamu

Pernah nggak sih kamu merasa stuck dengan kerjaan di kantor? Merasa pekerjaan yang dilakukan setiap hari begitu-begitu saja. Mungkin sudah saatnya kamu upgrade skill dengan kursus online yang sesuai dengan industri pekerjaanmu, misal kursus bahasa Inggris, digital marketing, atau coding.

Dengan persaingan dunia kerja yang semakin hari semakin ketat, jika skillmu tidak di-upgrade untuk menyesuaikan dengan kebutuhan industri, kamu bisa ketinggalan. Mengambil pendidikan lagi melalui kursus online adalah salah satu jalan yang sebaiknya kamu ambil.

Masalah biaya memang terkadang menjadi penghalang. Walaupun biayanya besar tapi dengan cara mengelola uang yang tepat, hal tersebut sangat mungkin dilakukan. Kamu bisa ikuti tips mengatur keuangan agar biaya kursus online bisa terpenuhi dengan penghasilanmu saat ini.

Kamu bisa menabung setiap bulan setelah mendapat gaji atau tabung juga recehan yang mungkin biasanya kamu sia-siakan. Tapi menabung yang bisa menguntungkanmu dengan imbal hasil hanya bisa dilakukan dengan Nabung Rutin di aplikasi Bibit. 

Nabung Rutin untuk Biaya Kursus Online

Dinda, seorang karyawan yang bekerja di perusahaan startup memiliki gaji Rp 8.000.000 dan ingin meng-upgrade skill-nya dengan kursus online Digital Marketing. Biaya kursus Digital Marketing tersebut total sebesar Rp 12.500.000 dengan detail seperti berikut:

Disclaimer: Harga di atas adalah harga perkiraan kursus online yang ada di Jakarta.

Untuk mengumpulkan uang dengan jumlah Rp 12.500.000, Dinda memutuskan untuk Nabung Rutin di aplikasi Bibit. Fitur Nabung Rutin dibuat untuk membantu kamu melakukan investasi secara konsisten setiap bulan pada tanggal yang telah kamu set di aplikasi Bibit. Untuk membuat suatu komitmen dan mengingatkan kamu supaya tidak lupa berinvestasi. Simak cara Dinda menabung rutin di Bibit berikut ini:

Pertama, kamu harus membuat portofolio baru terlebih dahulu untuk tujuan Pendidikan. Dinda memberi nama portofolionya “Kursus Digital Marketing”. Lalu tentukan jumlahnya Rp 12.500.000, dan tanggal target tujuanmu tercapai.

Kedua, klik Set Nabung Rutin.

Ketiga, tentukan Frekuensi Nabung Rutin kamu, bisa harian, mingguan atau bulanan, dan Masa Berlaku nabung rutin kamu. Setelah itu klik Lanjut.

Keempat, Bibit akan menampilkan rincian nabung rutin kamu, klik Konfirmasi setelah semua prosesnya selesai.

Kelima, nabung rutin kamu sudah berhasil di-set.

Setelah nabung rutin berhasil di-set, nanti setiap tanggal yang kamu set akan ada notifikasi di HP kamu untuk melakukan pembayaran pembelian reksadana. Jadi, kamu tinggal melakukan pembayaran dengan autodebit Gopay atau Bank Jago.

Gimana sekarang udah nggak perlu ragu ragu lagi kan untuk mengambil kurus online? Keseimbangan soft skills dan hard skills kelak akan menunjang kariermu ke level yang lebih tinggi. Karena itu, kenapa nggak mulai rutin menabung untuk persiapan di masa depan? Mulai Nabung Rutin di Bibit agar kamu bisa upgrade skill agar bisa upgrade gaji di masa depan!