Takut Market Merah Jika Suku Bunga Naik? Return SBR013 Malah Naik!

Masa penawaran SBN Ritel seri SBR013 kurang lebih akan berakhir minggu depan, tepatnya di 4 Juli 2024.  Ada 2 tipe SBR013 yang bisa kamu pilih: 

  • SBR013-T2: tenor 2 tahun, imbal hasil floating with floor minimal 6,45% per tahun

  • SBR013-T4: tenor 4 tahun, imbal hasil floating with floor minimal  6,60% per tahun

Keunggulan dari Return Floating with Floor?

  • Return SBR013 berupa kupon floating with floor artinya imbal hasil akan naik jika suku bunga naik. Namun tidak akan turun dari batas bawah yang sudah ditentukan.

  • Hal ini menjadi keunggulan yang menarik. Ini karena biasanya saat suku bunga BI naik, justru aset investasi lain mengalami penurunan.

Gambaran Pergerakan IHSG Saat Suku Bunga Naik

Pada grafik di atas dalam 1 tahun terakhir, saat suku bunga mengalami kenaikan, performa IHSG mengalami penurunan jangka pendek. 

  • Beberapa faktor yang mendorong penurunan IHSG: 

    • Kenaikan suku bunga bisa membuat suku bunga pinjaman atau kredit naik, sehingga dapat menambah beban bunga bagi emiten dan mempengaruhi profitabilitas serta laba bersih.

    • Risk appetite investor: ketika suku bunga naik, investor cenderung menghindari instrumen yang lebih berisiko seperti saham

Sedangkan SBN Ritel dengan tipe return floating with floor, contohnya seperti SBR012 justru mengalami kenaikan saat suku bunga naik. Return kini capai 7%-an!

Note: Imbal hasil SBN Ritel dengan floating with floor di-update setiap 3 bulan sekali

Jadi sudah jelas return SBR013 floating with floor cocok untuk hadapi ketidakpastian arah suku bunga saat ini. Tak perlu cemas kalau suku bunga nanti naik, karena return SBR013 akan naik!

Simulasi Return SBR013 yang Dibagikan Tiap Bulan 

Return dari SBR013 cair tiap bulan dan langsung ditransfer ke rekening kamu. Berikut tabel keuntungan dari investasi SBR013 dengan berbagai macam jumlah modal:

Keuntungan Beli SBN SBR013 

✅SBR013 100% aman & dijamin negara: Pembayaran pokok dan imbal hasil SBR013 dijamin negara sehingga investasi kamu aman.

✅Sumber Passive Income Pasti: Kupon SBR013 dikirim setiap bulan tanggal 10 hingga jatuh tempo.

✅Imbal Hasil SBR013 Lebih Tinggi dari Deposito Bank BUMN, dengan Pajak Lebih Rendah: 

Pilihan yang tepat untuk simpan dana nganggur (idle fund) untuk meraih return lebih tinggi dari deposito bank BUMN dengan pajak lebih rendah. Pajak SBR013 adalah 10% dan pajak deposito 20%.

✅Ada Early Redemption: Nilai pokok investasi bisa dicairkan maksimal 50% pada masa periode Early Redemption. Periode Early Redemption SBR013-T2 di 28 Juli- 5 Agustus 2025 dan Early Redemption SBR013-T4 di 27 Juli-4 Agustus 2026.

✅Ada 2 Pilihan Tenor: SBR013 diluncurkan dengan dua tenor waktu yakni 2 tahun dan 4 tahun, bisa disesuaikan dengan jangka waktu investasi.

✅Investasi Sambil Mendorong Pembangunan Negara: Penerbitan SBR013 digunakan untuk pemenuhan target pembiayaan APBN untuk pembangunan negara.  

Keunggulan Beli SBR013 di Bibit 

1. Mudah, praktis, tersedia 24/7

Beli SBR013 di Bibit secara online lewat smartphone. Tak perlu ke kantor cabang, bisa dibeli bahkan di akhir pekan dan libur.

2. Tanpa biaya tambahan

Tidak ada biaya tambahan apapun (biasanya ada biaya custodian fee jika beli SBR013 lewat Bank).

3. Ada cashback

Makin untung beli SBR013 di Bibit dengan adanya promo:

4. Pencairan kupon tiap bulan langsung ke RDN Wallet

Makin mudah untuk reinvestasi ke reksa dana atau aset investasi lainnya biar makin cuan

5. Bibit Raih Penghargaan dari Kementerian Keuangan

Sepanjang 2022 - 2023  Bibit meraih penghargaan Mitra Distribusi Terbaik untuk penjualan SBN & SBSN, Bibit telah raih 4 penghargaan sekaligus dari Kementerian Keuangan Indonesia.