Dalam 1 tahun terakhir, performa Obligasi FR naik 16% dan Reksa Dana Obligasi naik hingga 10%. Performa ini membuat investor yang belum masuk ke pasar obligasi bertanya-tanya kapan waktu yang tepat untuk mulai investasi. Kabar baiknya, Yield Obligasi Pemerintah 10 tahun capai level tertinggi dibandingkan 3 bulan lalu.
Tren Kenaikan Yield Obligasi Pemerintah 10 Tahun
“Secara historis, yield obligasi di Agustus biasanya mengalami kenaikan terlebih dahulu, baru kemudian turun lagi di periode Oktober-Desember,” papar Akbar Syarief, Senior Portofolio Manager – BRI Manajemen Investasi pada acara Webinar Bond Market Outlook Q3 2023 di Bibit.
Hal ini tercermin pada Yield Obligasi Pemerintah Tenor 10 Tahun yang naik ke level 6,68% (per 22 Agustus 2023), dari level 6,29% pada akhir Juli 2023. Hal ini juga tercermin pada seri FR yang ada di Bibit. Rekomendasi Seri Obligasi FR di Bibit yang capai yield tertinggi di 3 bulan terakhir sebagai berikut:
Ketiga seri Obligasi FR ini mengalami kenaikan yield yang signifikan.
FR0091 saat ini dijual di harga diskon.
Kesempatan Re-Entry Bagi Investor
Bagi calon investor yang merasa telah kehilangan peluang sebelumnya, saat ini bisa menjadi kesempatan untuk melirik lagi. Ketika yield naik, maka ini kesempatan yang baik untuk membeli obligasi karena harganya turun.
Kesempatan ini juga masih menjadi momentum yang tepat karena suku bunga BI masih ditahan di level tertingginya sejak 2023.
Antisipasi Perubahan Suku Bunga
Meskipun belum jelas kapan suku bunga akan turun, banyak yang memprediksi penurunan akan terjadi segera karena suku bunga sudah ditahan di level 5,75% sejak Januari 2023 dan diprediksi akan turun. Artinya, harga obligasi FR berpotensi naik dan investor bisa mendapat capital gain jika beli saat ini
Investasi obligasi sekarang bisa menjadi langkah yang tepat untuk memanfaatkan yield yang lebih tinggi sebelum suku bunga benar-benar turun.
💡 Kesimpulan
Bagi yang merasa telah kehilangan peluang sebelumnya, saat ini bisa menjadi waktu yang pas untuk re-entry ke pasar obligasi karena tren yield sedang tinggi dan suku bunga belum turun. Jadi buat kamu yang kemarin belum sempat beli Obligasi FR, jangan ketinggalan untuk beli sekarang!