Investasi Syariah untuk Anda Pemilik Bisnis

Investasi menjadi salah satu strategi perusahaan dalam mengelola keuntungan dari berbisnis. Sebab, dengan investasi, uang yang disimpan a tkan umbuh sehingga bisa melawan inflasi.

Bagi Anda yang preferensi investasinya syariah, jangan khawatir karena ada beberapa instrumen investasi yang bisa dipilih. Berikut adalah instrumen investasi berbasis syariah yang bisa dijadikan pilihan.

Reksa Dana Syariah

Pada prinsipnya reksa dana syariah sama dengan reksa dana konvensional hanya saja dalam pengelolaannya tidak bertentangan dengan prinsip-prinsip syariah di pasar modal. Kebijakan investasi reksa dana syariah yakni hanya berinvestasi pada perusahaan dengan kategori halal, dan memenuhi rasio keuangan tertentu.

reksa dana syariah di Bibit

Reksa dana di Bibit per 5/10/2023

Di atas adalah beberapa produk reksa dana syariah yang bisa Anda pilih di Bibit. Anda bisa menyesuaikan jenis reksa dana tersebut dengan tujuan keuangan perusahaan.

Simulasi Investasi Reksa Dana Syariah

Mesin waktu di Bibit. Data per 5/10/2023. Disclaimer On: hasil investasi masa lalu tidak mencerminkan masa depan.

Di atas adalah simulasi jika Anda investasi Rp1 miliar di Reksa Dana Pasar Uang Syariah. Maka, Anda berpotensi memperoleh keuntungan sebesar Rp45 juta. Dengan asumsi Anda menginvestasikan uang tersebut selama satu tahun, misalnya untuk tujuan jangka pendek yaitu pengembangan usaha.

Project Based Sukuk (PBS)

PBS atau Obligasi FR Syariah adalah instrumen Surat Berharga Syariah Negara Berbasis Proyek untuk membiayai kegiatan tertentu yang dilaksanakan oleh Kementerian Negara/Lembaga. PBS dikelola berdasarkan prinsip syariah, tidak mengandung unsur maysir (judi), gharar (ketidakjelasan) dan riba (usury), serta telah dinyatakan sesuai syariah oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI).

Penerbitan PBS menggunakan struktur akad Ijarah - Asset to be Leased. Dana hasil penerbitan akan digunakan untuk kegiatan investasi berupa pembelian hak manfaat Barang Milik Negara untuk disewakan kepada Pemerintah serta pengadaan proyek untuk disewakan kepada Pemerintah. Imbalan berasal dari keuntungan hasil kegiatan investasi tersebut.

Di bawah ini adalah beberapa PBS yang bisa Anda beli di Bibit. Anda bisa menyesuaikan jenis PBS tersebut dengan tujuan keuangan perusahaan.

Data PBS di Bibit per 5/10/2023

Simulasi Investasi di PBS

Di atas adalah simulasi jika Anda investasi di PBS036. Anda berpotensi memperoleh total return Rp1,088 miliar, dengan catatan jika PBS tersebut Anda hold sampai jatuh tempo yaitu pada Agustus 2025.

Investasi untuk Pengusaha di Bibit Bisnis

Kini telah hadir Bibit Bisnis untuk pengusaha atau pemilik perusahaan yang tertarik untuk menginvestasikan idle fund ataupun keuntungan bisnis di reksa dana maupun Obligasi FR dan Project Based Sukuk (PBS) atau FR Syariah. Beberapa keuntungan investasi melalui Bibit Bisnis:

  • Aman Terpercaya. Bibit memiliki izin dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD). Dana nasabah tersimpan aman di bank kustodian. Pencairan dana hanya dapat dilakukan ke akun bank atas nama perusahaan yang didaftarkan oleh nasabah.

  • Tidak Ada Biaya Tambahan. Bibit Bisnis tidak mengenakan biaya tambahan transaksi jual beli.

  • Wealth Specialist untuk Nasabah Institusi. Tersedia Wealth Specialist yang didedikasikan khusus bagi nasabah Bibit Bisnis. Anda bisa berkonsultasi mulai dari strategi kelola dana investasi hingga pilihan produk investasi seperti reksa dana dan Obligasi FR ataupun PBS

  • Harga Lebih Kompetitif. Harga beli lebih rendah, harga jual lebih tinggi, spread lebih rendah di Bibit. Tanpa biaya tersembunyi.

  • Diversifikasi Investasi Lebih Mudah. Anda bisa dengan mudah berinvestasi di Reksa dana dan Obligasi FR sekaligus dalam satu aplikasi. Sehingga ini memudahkan perusahaan Anda dalam mengelola aset investasi.

Daftar Bibit Bisnis untuk Investasikan Dana Perusahaan

Tertarik menginvestasikan dana nganggur di Obligasi FR bersama Bibit Bisnis? Caranya mudah! Jika Anda sudah menjadi pengguna Bibit sebelumnya, bisa mendaftar melalui halaman profil pada aplikasi Bibit lalu klik bagian “Bibit untuk Perusahaan”.

Jika belum ada akun Bibit, Anda tetap bisa daftar dengan membuka halaman situs berikut ini! Hubungi Wealth Specialist kami untuk pertanyaan lebih lanjut seputar Bibit Bisnis dengan e-mail wealth@bibit.id!

Investasi dana perusahaan lebih praktis di Bibit Bisnis!